Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi, bahwa blazer casual wanita menjadi pilihan busana tidak tergantikan dalam dunia fashion. Dengan menggunakan blazer, maka seseorang akan terlihat lebih keren dan profesional di setiap penampilannya. Jika Anda bingung menggunakan model blazer apa untuk digunakan di segala acara, bisa simak modelnya di artikel berikut.
Macam – macam model blazer casual wanita yang cocok dipakai di segala acara
Tahukah Anda, bahwa blazer casual wanita umumnya banyak digunakan oleh seseorang untuk memberikan kesan tampilan yang lebih santai, modis dan tetap stylish. Seiring dengan berjalannya waktu, kini model blazer tidak hanya memfokuskan pada tampilan yang formal dan kaku saja, namun juga menawarkan variasi yang lebih fleksibel dan menyenangkan. Apabila Anda ingin menggunakan blazer casual untuk bisa dipakai di segala acara, maka bisa mempertimbangkan salah satu dari banyaknya modal blazer casul di bawah ini.
Model blazer satu ini, diklaim dapat memberikan kesan tampilan yang sempurna bagi seseorang yang ingin tampil lebih elegan dan terkesan misterius. Dengan dibuat menggunakan kain berkualitas terbaik, blazer berwarna hitam satu ini memberikan tampilan yang terlihat lebih klasik dan timeless. Walaupun kelihatannya sederhana, namun tampilan outfit satu ini terlihat indah dan istimewa lantaran terdapat motif bordir rendah di bagian kerahnya.
Selanjutnya, Anda bisa menggunakan blazer pastel motif embos dan tali yang berada di bagian pinggang. Dengan menggunakan blazer satu ini, dipastikan Anda akan terlihat mampu memancarkan pesona lebih lembut dan terkesan feminim dengan warna pastel menawan. Dibuat dengan kain tebal bermotif embos, blazer satu ini akan menjadikan tampilan Anda terlihat semakin elegan ditambah dengan kancing dan tali di bagian pinggang.
Mampu menampilkan kesan yang lebih fresh, chic dan stylish, penggunaan blazer putih satu ini akan membuat tampilan wanita terlihat semakin trendy. Di samping itu, adanya motif bordir bunga di bagian sisi bawah kanan akan menjadikan kesan feminim dari sisi pemakainya. Untuk menggunakan blazer atau ini, Anda bisa memadupadankan dengan celana putih dalam memberikan kesan tampilan lebih serasi dan elegan.
Terakhir, Anda juga bisa mempertimbangkan pilihan blazer one set yang memiliki kesan tampilan glamor dan berkelas dengan warna violet yang soft. Dengan kain yang dibuat dari bahan memberikan kesan glossy, menjadikan penggunaan blazer one set ini mampu memberikan sentuhan mewah. Terlebih lagi dengan bagian lengan yang terdapat model serut, menjadikan blazer ini terlihat semakin menarik dan bisa dipakai untuk acara formal maupun non formal.
Demikianlah tadi beberapa pilihan model blazer casual wanita yang cocok digunakan di segala acara, yang mana bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan Anda nantinya.